17 May 2019

Menunda Pekerjaan

Apa kabar pekerjaan Anda hari ini? Kali ini Insight Indonesia akan sharing tentang menunda pekerjaan. Yuk simak topik berikut ini!

Pernah menunda pekerjaan? Sepertinya kebanyakan diantara kita pernah melakukannya. Tapi taukah Anda apa yang akan terjadi ketika menunda pekerjaan tersebut?

Biasanya yang terjadi adalah keesokan harinya pekerjaan tersebut akan terasa sangat menumpuk, karena sudah ada aktivitas baru yang mesti Anda lakukan juga saat itu juga. Salah satu tips Time Management adalah tidak menunda pekerjaan, karena ketika menunda pekerjaan maka pekerjaan tersebut akan menghambat aktivitas yang berikutnya.

Untuk tidak menunda pekerjaan, maka yang harus dilakukan adalah fokus kepada apa yang menjadi target harian Anda. Jika target harian harus tercapai, maka Anda akan terpacu untuk tidak menunda pekerjaan pada hari itu.

Biasanya yang membuat kita menunda pekerjaan itu karena motivasi yang kurang dari dalam diri sendiri. Tidak ada yang dapat memotivasi Anda selain diri Anda sendiri, untuk itu mulailah dengan memulai pekerjaan sesuai target harian dan tidak menunda-nunda pekerjaan. Karena menunda pekerjaan akan membuat Anda tidak produktif keesokan harinya. Selamat mencoba!

Sekian sharing tentang menunda pekerjaan dari Insight Indonesia, semoga topik ini bisa bermanfaat bagi anda. Silahkan berlangganan untuk mendapatkan artikel terbaru kami, yang pastinya menarik untuk anda baca. Dan jangan lupa untuk share artikel ini untuk saling berbagi manfaat kepada orang disekitar anda. Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *