Lembah Hijau Malino

15 Apr 2020

Serunya Outbound Sambil Camping di Puncak Lembah Hijau Malino

Mungkin beberapa diantara kita sudah mulai merasa bosan dan ingin cepat-cepat keluar rumah dan menjelajahi tempat-tempat yang pastinya seru untuk dikunjungi. Namun apa daya, mengingat situasi dan kondisi saat ini sedang tidak memungkinkan, jadi lebih baik di tahan dulu yah!

Sesi motivasi tim Rezky Group

Kali ini Insight akan membahas tentang serunya Outbound sambil camping di puncak lembah hijau Malino yang mungkin bisa Anda kunjungi nanti setelah Pandemi Corona berakhir.

Lembah Hijau, adalah salah satu tempat wisata yang berlokasi di puncak Malino dan cukup mudah diakses dari Makassar sekitar 2 jam waktu perjalanannya. Tempat ini merupakan tempat yang unik dengan konsep perpaduan wisata camping dan wisata ekstrim yang cocok untuk Anda yang senang menguji adrenalin.

Insight pertama kali kesini saat mengadakan Outbound untuk salah satu klien kami yaitu “Rezky Group” selama 2 hari. Dan hal pertama yang kami rasakan saat tiba disini adalah rasa takjub akan keindahan alam dan suhu sejuk yang khas Malino. Sungguh suasana yang membuat  rilex, beda jauh dengan suasana di kota.

Yang menarik dari tempat wisata ini adalah area penginapan untuk tamunya yang hanya dibangun dari tenda saja  dan lokasinya di pinggiran lembah (Sudah kebayangkan serunya?). Fasilitas umum di tempat wisata ini terbilang cukup lengkap, mulai dari cafe, mushollah, wc umum hingga berbagai wahana menaik lainnya yang erat dengan konsep alam Malino.

Kembali ke Outbound Rezky Group, hal yang pertama dilakukan setelah seluruh peserta tiba dilokasi adalah berdoa untuk kesuksesan dan kelancaran acara ini, kemudian dilanjutkan dengan games-games ringan hingga berat yang menguji kekompakan seluruh anggota tim ini.

Games kekompakan tim Rezky Group
Games ular buta tim Rezky Group
Games susun kata tim Rezky Group
Games fokus tim Rezky Group
Games adu panjang tim Rezky Group

Tak hanya itu, setelah para peserta disibukkan dengan berbagai games seharian penuh, pada malam harinya para peserta kembali dikumpul untuk saling bersinergi dalam permainan POY (Points of You), yaitu sebuah tools yang biasa Insight gunakan dalam training untuk membangkitkan kesadaran masing-masing anggota dalam tim untuk bisa menggali potensinya lebih jauh lagi.

Points of You tim Rezky Group

Tak terasa hari kedua yang menjadi hari terakhir pun tiba, kali ini adalah kesempatan peserta untuk merasakan berbagai wahana di Lembah Hijau, dan wahana pertama yang dimainkan adalah River Tubing, disini para peserta dibagi menjadi 2 kelompok.

Wahana River Tubing

Dan tantangan yang harus dilalui sebelum menikmati wahana ini adalah pemanasan dengan berjalan menuju titik start yaitu dasar sungai dengan jarak sejauh kurang lebih 4 kilometer dengan rute naik turun gunung sambil membawa ban (kebayangkan capeknya? hehee). Hampir 4 jam River Tubing berlangsung, meski energi para peserta terkuras tapi akhirnya mereka pun senang setelah main basah-basahan.

Setelah Wahana River Tubing selesai, akhirnya giliran mencoba wahana terakhirpun tiba, yaitu “Sky Bike” yang menguji adrenalin dengan bersepeda diatas tali menghubungkan 2 tebing dengan tinggi jurang sejauh 30 meter.

Wahana Sky Bike

Tak banyak peserta yang berani mencoba wahana satu sini, demikian juga tim Insight, tapi meskipun begitu, admin tetap memberanikan diri mencoba dan sensasinya memang luar biasa! Meski jantung hampir copot karena semakin ketengah talinya semakin ikut bergoyang (disini admin mulai ikhlas). Meski wahana “Sky Bike” sangat menguji adrenalin, tapi pemandangan yang ditawarkan wahana satu ini memang sebanding dengan perjuangan kita.

Outbound Rezky Group

Demikian keseruan yang kami rasakan saat melaksanakan Outbound untuk salah satu klien kami yaitu “Rezky Group” selama 2 hari. Tertarik untuk mengunjungi tempat wisata ini? Semoga Pandemi Corona segera berlalu agar Anda dapat merasakan sensasi seperti kami wisata bersama keluarga atau Outbound bersama tim Anda dan pastinya bersama Insight Indonesia juga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *